WAKTU

jika kau bertanya padaku
apa pengorbanan yang paling membuatku kaku
sangat mudah untuku
untuk menjawabnya dengan waktu

waktu itu seperti madu
sangat manis rasanya dihabiskan denganmu
walaupun aku tahu
terkadang semua itu hanyalah semu

waktu tidak akan bisa kembali
walaupun aku bukan ahli
tapi aku tahu pasti
waktu itu tidak abadi

oleh karena itu,
waktu sangat berharga
karena nilainya yang tak terhingga
jadi, kau tak perlu menduga
apakah kamu berharga
karena jika aku mampu
akan kuberikan seluruh waktu
yang kumiliki untukmu

-L


Comments